Ads

Ads

Cara Mudah Mencari Lowongan Melalui Facebook

Creativeku.com - Jaman sekarang untuk mencari sebuah pekerjaan sudah sangat sulit dan bukan perkara mudah.
Jumlah lowongan pekerjaan saat ini jauh lebih sedikit daripada jumlah pelamar kerjanya.

Sehingga banyak lulusan sekolah saat ini masih banyak yang menganggur. Benar Bukan ??

Pada kesempatan kali ini admin mau berbagi rahasia cara mencari pekerjaan melalui sosial media yakni Facebook,

Facebook selain tempat untuk mencari berita atau informasi, juga bisa digunakan untuk mencari pekerjaan juga.

Dengan perkembangan jaman yang semakin modern saat ini ditambah dengan adanya smartphone, sangat memudahkan sekali bagi kita yang sedang mencari pekerjaan hanya dengan melalui sosial media saja.

Terdapat beberapa cara disini saya akan sharing kepada kalian untuk dapat mencari pekerjaan via Facebook.

Langsung saja kita masuk kepembahasan utama artikel ini.


2 Cara Mencari Pekerjaan di Facebook.

Cara 1 : Melalui Penelusuran.


1. Buka Facebook kalian bisa melalui aplikasi di HP atau situs Webnya www.facebook.com.

2. Selanjutnya cari dikolom search pada facebook dengan mengetikkan "Cari Pekerjaan"

Silahkan diketikkan tanpa menggunakan Tanda petik ".."

3. Setelah selesai akan muncul tampilan seperti berikut ini.


- Tampilan berikut merupakan screenshoot pada aplikasi Facebook Terbaru.

- Aplikasi ini bukan aplikasi facebook lite, aplikasi resminya dengan logo biru.

Bagi yang menggunakan aplikasi lite kemungkinan tampilan sedikit berbeda.

4. Setelah terbuka seperti langkah diatas klik pada bagian 'LIHAT SEMUA'

Bertujuan untuk melihat daftar lowongan disekitar area Anda saat ini, dan akan muncul list daftar lowongan seperti berikut.


5. Pada tampilan diatas kalian sudah bisa mencari pekerjaan yang sesuai dengan keahlian kalian masing-masing.

Untuk memilih kategori kalian bisa klik pada menu INDUSTRI dan JENIS PEKERJAAN dibagian sebelah kanan Kota kalian. Silahkan pilih Jenis pekerjaan yang kalian inginkan seperti berikut.



Cara 2 : Gabung di Grup.

Selanjutnya cukup mudah kalian bisa search kembali di Facebook kalian dengan kata kunci "Grup Lowongan Pekerjaan Kota ...."

Isikan titik tersebut dengan kota anda. Setelah itu pilih menu Grup untuk mencari grupnya.


Apabila tidak ditemukan silahkan cari Kota sekitar kalian yang cukup terkenal.

Untuk hasil contohnya seperti berikut ini.


Setelah itu kalian cukup klik tombol gabung dan menunggu proses konfirmasi oleh admin.

Setelah diterima kalian bisa membaca dan cari didalam grup tersebut informasi lowongan kerja yang mungkin cocok untuk kalian pilih untuk melamar.

Bagaimana cukup mudah bukan untuk mencari pekerjaan di Facebook ?

Daftar lowongan pekerjaan yang muncul di list adalah lowongan terbaru yang ada disekitar kalian, setelah cocok kalian bisa membaca informasi syarat dan ketentuannya untuk melamar pekerjaan tersebut.

Terima kasih untuk para pembaca sedikit informasi apabila kalian ingin lebih detail pembahasan mengenai pekerjaan bisa baca-baca artikel lengkap kami.

Pada KATEGORI PEKERJAAN disini atau bisa kunjungi homepage kami di Creativeku.com

Subscribe to receive free email updates: